Archive Pages Design$type=blogging

F-Trans Tourism Transport
Ingin Berparawisata Dengan Aman Dan Nyaman ? Tinggal Telpon, Sebutkan Alamat Penjemputan,Tujuan yang anda Tentukan

Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Utara Yang Menarik

Tempat wisata di Bandung Utara memang terkenal di kalangan wisatawan baik itu wisatawan domestik maupun mancanegara, kerana  Kota Bandung  ...

Tempat wisata di Bandung Utara memang terkenal di kalangan wisatawan baik itu wisatawan domestik maupun mancanegara, kerana Kota Bandung merupakan salah satu kota di provinsi Jawa Barat yang memang terkenal akan keindahan alamnya sehingga banyak wisatawan yang mengunjungi kota tersebut untuk menghilangkan penat akibat aktivitas kesehariannya. Pemilihan kota Bandung sebagai salah satu tujuan tempat berlibur khususnya di kawasan Bandung Utara adalah pilihan yang tepat karena di tempat ini anda dapat menikmati berbagai macam tempat wisata terkenal seperti pemandian air panas di Ciater, Gunung Tangkuban Perahu, Kampung Gajah dan Observatorium Bosscha. Kesemua jenis tempat wisata tersebut berada di kawasan Bandung Utara. Jika anda sedang melewati kawasan tersebut atau memang sedang singgah di kota tersebut ada baiknya jika anda mengunjungi keempat tempat wisata tersebut karena keempat tempat wisata tersebut merupakan tempat wisata yang paling recommended dan populer untuk dikunjungi.
Wisata Bandung Utara Air Panas Ciater
Wisata Bandung Utara Air Panas Ciater
Pemandian air panas di Ciater merupakan salah satu obyek wisata terkenal di kawasan Bandung Utara yang menyajikan air panas belerang sebagai daya tarik untuk menarik minat wisatawan agar dapat mengunjungi tempat ini. Tempat wisata di Bandung Utara satu ini terletak di sebelah utara kota Bandung atau lebih tepatnya berada sekitar 30 km di utara pusat kota Bandung. Menurut penuturan masyarakat setempat, air panas yang terdapat dalam pemandian air panas ini dapat berfungsi untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit, terutama penyakit kulit, karena di dalam air panas tersebut terkandung senyawa belerang yang dapat menyembuhkan berbagai jenis penyakit kulit. Hal itu disebabkan air panas ini berasal dari kawah Gunung Tangkuban Perahu yang memang terbukti mengandung belerang sehingga dapat digunakan untuk menyembuhkan berbagai macam penyakit kulit.
Wisata Bandung Utara Gunung Tangkuban Perahu
Wisata Bandung Utara Gunung Tangkuban Perahu
Gunung Tangkuban Perahu adalah salah satu tempat wisata lain di Bandung Utara yang wajib untuk anda kunjungi. Di tempat ini anda dapat menikmati pemandangan alam yang indah. Gunung Tangkuban Perahu ini terletak 20 km di sebelah utara kota Bandung dan merupakan salah satu obyek wisata andalan kota Bandung. Tempat wisata populer ini  sudah sering dikunjungi oleh wisatawan, baik domestik maupun mancanegara. Gunung ini dinamakan Tangkuban Perahu karena memang bentuk gunung tersebut menyerupai sebuah perahu atau kapal yang terbalik. Menurut legenda, konon pada jaman dahulu kala Sangkuriang menendang kapal yang telah dibuatnya untuk melamar ibunya yaitu Dayang Sumbi karena kesal telah dipermainkan oleh Dayang Sumbi. Hal tersebutlah yang membuat kapal tersebut menjadi terbalik atau tertelungkup sehingga terbentuklah menjadi sebuah gunung. Cerita rakyat tersebut memang sudah sangat melegenda di kalangan masyarakat Sunda khususnya Bandung.
Wisata Bandung Utara Kampung Gajah
Wisata Bandung Utara Kampung Gajah
Selain menyediakan pemandangan alam yang indah, kota Bandung juga menyediakan tempat wisata lainnya yang menyuguhkan macam-macam wahana permainan menarik yang mengasyikkan dan cocok untuk menemani waktu berlibur anda bersama keluarga. Salah satu tempat wisata yang menyediakan wahana tersebut adalah Kampung Gajah. Kampung Gajah merupakan salah satu tempat wisata yang sudah populer di kalangan masyarakat Bandung karena menyajikan berbagai macam wahana permainan yang dapat anda coba untuk menghilangkan kepenatan akibat rutinitas keseharian anda. Kampung Gajah ini terletak di daerah Bandung Utara dan merupakan salah satu tempat wisata yang paling sering dikunjungi ketika waktu liburan anak sekolah tiba. Selain menyediakan berbagai macam wahana permainan, tempat wisata ini juga menyajikan wisata belanja dan kuliner khas yang dapat anda coba untuk melengkapi waktu liburan anda.
Wisata Bandung Utara Observatorium Bosscha
Wisata Bandung Utara Observatorium Bosscha
Tempat wisata di Bandung Utara terakhir yang bisa kami rekomendasikan kepada anda adalah suatu tempat bersejarah yang dapat digunakan untuk menambah wawasan ataupun informasi anda mengenai suatu ilmu pengetahuan. Observatorium Bosscha adalah salah satu observatorium terkenal yang terletak sekitar 15 km di utara kota Bandung. Di dalam observatorium ini terdapat sebuah teropong bintang yang sangat besar ukurannya sehingga anda dapat mengamati keindahan benda-benda luar angkasa. Namun, yang boleh menggunakan alat ini memang hanya orang-orang tertentu saja karena memang alat ini sangat berharga dan merupakan peninggalan dari seorang keturunan Belanda sehingga keberadaannya harus tetap dijaga. Selain itu, karena fungsinya yang sangat penting membuat orang yang mengunjungi tempat tersebut tidak boleh menyentuh ataupun menggunakan alat tersebut tanpa ijin. Tempat wisata di Bandung Utara ini memang sangat menarik untuk dikunjungi.

COMMENTS

Mobil F-Trans$type=carousel$count=50


Name

All Arus Mudik Automotive Bali Bandung Bandung Barat Bandung Kota Bandung Selatan Bandung Timur Bandung Utara Bekasi Belanja Berita Bis Bisnis Ciamis Ciater Cisarua Curug Daftar Wisata Elf Factory Outlet Ftrans Guide Guide Bandung Guide Jakarta Hiace Holiday Howto Hutan Info Islami Jakarta Jawa Barat Jawa Tengah Kawah Kesehatan Kuliner Lebaran Lembang Makanan Mikro Bus Mobil Monumen Mudik Paket Pangandaran Parawisata Pegunungan Permandian Air Panas Puwakarta Recomended Rental Romantis Sewa Situ Solo Story Taman Tarif Tol Tasikmalaya Teknologi Video Wisata Wisata Bali Wisata Bandung Wisata Belanja Wisata Bogor Wisata Jakarta Wisata Lampung
false
ltr
item
F-trans | Tourism Transport: Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Utara Yang Menarik
Rekomendasi Tempat Wisata di Bandung Utara Yang Menarik
http://www.tempatwisataid.com/wp-content/uploads/2014/09/Wisata-Bandung-Utara-Air-Panas-Ciater.jpg
F-trans | Tourism Transport
http://f-trans.blogspot.com/2015/06/rekomendasi-tempat-wisata-di-bandung.html
http://f-trans.blogspot.com/
http://f-trans.blogspot.com/
http://f-trans.blogspot.com/2015/06/rekomendasi-tempat-wisata-di-bandung.html
true
3450626652071532774
UTF-8
Not found any posts Lihat Semua Lihat Selengkapnya Balas Batalkan Hapus Dari Home Halaman Post Lihat Semua DIREKOMENDASIKAN UNTUKMU F-Trans Tourism Transport ARCHIVE PENCAHARIAN Not found any post match with your request KEMBALI KE HOMEPAGE Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu Minggu Senin Selasa Rabu Kamis Jumat Sabtu January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec Baru Saja 1 Menit yang lalu $$1$$ Menit Yang Lalu 1 hour ago $$1$$ Jam Yang Lalu Yesterday $$1$$ Hari Yang Lalu $$1$$ minggu yang lalu lebih dari 5 minggu yang lalu