Wahana Trans Studio Bandung adalah bagian dari tempat wisata Indoor Theme Park terbesar di Indonesia bahkan di dunia. Tempat wisata in...
Wahana Trans Studio Bandung adalah bagian dari tempat wisata Indoor Theme Park terbesar diIndonesia bahkan di dunia. Tempat wisata ini juga menjadi tempat wisata terindah di Jawa Barat. Berbagai jenis wahana yang ada di Trans Studio Bandung menghadirkan tantangan atau hiburan yang membuat pengunjung selalu datang lagi ke tempat wisata ini. Lebih dari jutaan pengunjung mulai dari anak-anak sampai dewasa hadir setiap harinya untuk merasakan berbagai wahana di Trans Studio Bandung. Langsung saja kita akan membahasnya dalam artikel ini, 20 Wahana Trans Studio Bandung yang akan membuat liburan anda terasa istimewa.
1. Yahama Racing Coaster
Wahana Trans Studio Bandung yang diklaim hanya ada 3 permainan Yahama Racing Coaster di dunia. 1 ada di Trans Studio Bandung dan 2 lainnya terdapat di Amerika. Mencoba wahana ini akan memacu adrenalin anda karena dapat melaju dengan kecepatan 120 km/jam dengan rentan waktu hanya 3 detik. Seru bukan? Ayo tunjukan nyalimu di wahana ini.
2. Vertigo
Sebuah kincir raksasa yang menjadi primadona pemacu adrenali di wahana Trans Studio Bandung ini dapat memutarkan tubuh anda 360 derajat dengan ketinggian yang cukup tinggi untuk wahana indoor. Tentunya untuk keselamatan, pihak pengelola hanya mengijinkan permainan ini untuk orang dewasa.
3. Giant Swing
Dari namanya saja tentu wahanaa Trans Studio Bandung satu ini juga akan menguji adrenalin anda. Sebuah ayunan raksasa terbesar pertama di Indonesia tentu akan menghibur jantung anda. Syarat dari permainan ini adalah anak-anak sampai dewasa dengan minimali tinggi badan 130 cm.
4. Dunia Lain
Diambil dari salah satu acara di Trans Corp, wanaha Trans Studio Bandung ini menghadirkan suasana seram di dalamnya. Berbagai tiruan hantu sudah menunggu anda di dalam ketika memasuki lorong-lorong tempat tiruan berhantu khususnya di daerah Bandung.
5. Kong Climb
Benar, ini adalah wahana panjant tebing dengan ketinggian 15 meter dan anda akan memiliki tugas mengambil permata yang ada di atas wahana Trans Studio Bandung ini.
6. Trans City Center
Merupakan atraksi teater bagi semua pengunjung berbagai usia. Pertunjukan teater oleh para seniman teater yang bisa disandingkan dengan pemeran teater di Broadway Amerika.
7. Bolang Adventure
Wahana yang menyenangkan bagi adik-adik untuk berpetualang bersama si Bolang, sebuah tokoh acara di Trans Corps mengelilingi Nusantara.
8. Car Racing
Ingin merasakan balapan dengan sirkuit yang tampak sungguhan, anda bisa bermain di wahana TransStudion Bandung satu ini. Bagi anak-anak di bawah 6 tahun harus bersama orang tuanya ya.
9. 4D Simulator
Spesial efek menjadi salah satu yang menjadi tonjolan utama pertunjukan di wahana ini. Di dalam wahana ini anda akan disuguhi atraksi superhero dari Marvel seperti Spiderman, Ironman, Captain Amerika dan Fantastic 4 yang melawan musuh-musuh mereka.
10. Trans Broadcast Museum
Anda dapat menjadi presenter atau kru Trans Corps dengan memasuki wahana Trans Studio Bandung ini.
11. Trans Science Center
Pusat belajar pengetahuan bagi anak anda yang menyajikan percobaan-percobaan science yang akan menambah pengetahuan science kita.
12. Dragon Rider
Di wahana ini Anda akan berperan sebagai ksatria penunggang naga, tentunya naga simulasi yang sangat keren. Anda bisa beraksi melawan musuh dan memenangkan pertarungan.
13. Pulau Liliput
Sebuah arena bermain balita yang menyenangkan dengan tema yang menyenangkan dan berbagai warna-warni ruangan di dalamnya.
14. Negeri Raksasa
Berpetualang di Negeri raksasa dengan spesial efek sehingga ketika anda kalah bertempur anda akan terasa jatuh dari awan. Hati-hati dan siap kalahkan raksasa yang menghadang!
15. Sky Pirate
Berpetualang layaknya kapten bajak laut yang akan membawa anda bersensasi menjelajahi samudra.
16. Jelajah
Wahana ini menyediakan petualangan di Negeri Afrika, ditambah dengan air terjun yang akan anda temui di dalamnya.
17. Special Effect Action
Di sini anda dapat melihat rahasia dibalik pembuatan film-film action.
18. Amphiteather
Pertunjukan yang diperuntukkan semua umur yang menampilkan effect-effect yang mengagumkan.
19. Back Heart’s Pirate Ship
Arena soft play bagi semua umur dengan 4 tingkatan yang harus dilalui.
20. Trans Movie Magic
Wahana Trans Studio Bandung yang memberikan pelayanan menonton film layar lebar dengan efek lebih nyata kepada pengunjung.